Showing posts with label Program Iman. Show all posts
Showing posts with label Program Iman. Show all posts

Saturday, December 31, 2011

PROGRAM 1000 RUPIAH


Assalamualikum warahmatullahi wabaraktuh.
Saudaraku seiman, terlalu banyak yang kita perbuat untuk hal-hal yang bersifat duniawi. Kemajuan teknologi yang begitu pesat membuat kita lupa diri, hingga kita terkadang tidak menyadari bahwa masih banyak orang-orang disekitar kita bersimbah keringat hanya untuk sesuap nasi.
Wahai saudaraku, sampai kapan kita akan tenggelam dalam gemerlapnya
dunia yang fana ini? Sungguh ironis memang ketika kita mendengar sebuah berita di televisi ratusan orang rela mengantri hanya untuk sebuah ipod atau hanya menonton sepak bola. Berita lainnya, ratusan orang mengantri hanya untuk mendapatkan 1 kg beras.
Wahai saudaraku seiman, marilah kita sama-sama melakukan perbaikan-perbaikan dalam hidup kita. Mari kita sisihkan harta kita untuk mereka yang membutuhkan. Kami dari I_MAN community mengajak saudara-saudara semua untuk sama-sama meningkatkan keimanan dan ketakwaan kita kepada ALLAH SWT, juga senantiasa menjalankan Sunnah-sunah Rasulullah Muhammad SAW. InsyaAllah.
Saat ini kami memiliki program sedekah rutin untuk Yatim piatu & Kaum Dhuafa yaitu,Program 1000 rupiah / bulan / orang. Program ini sementara sudah kami laksanakan sebatas anggota I_MAN dan kerabat dekat saja. Namun kami juga membuka kepada siapa saja yang ingin bersedekah melalui program kami.
Mengapa 1000 rupiah? Keikhlasan adalah lebih utama, 1000 rupiah mungkin terlalu kecil untuk sebagian orang, tetapi akan menjadi besar bila kita kumpulkan bersama-sama. Untuk itu kami mengharapkan nilai ini dilakukan secara rutin seumur hidup kita.
Program ini kami lakukan berlandaskan Amanah dan berdasarkan kepercayaan saja. InsyaAllah tidak 1 rupiah pun kami gunakan untuk kepentingan lainnya selain kami salurkan kepada yang berhak.
Semoga program yang kami jalankan ini bermanfaat untuk saudaraku semua. Amin.

Banyak sekali ayat-ayat Al-qur’an dan hadits-hadits Nabi saw yang menerangkan tentang hal ini. Dalam surat Al-Ma’un misalnya, Allah swt berfirman:

“Tahukah kamu orang yang mendustakan Agama, itulah orang yang menghardik anak yatim, dan tidak menganjurkan memberi makan kepada orang miskin “
{QS. Al-ma’un : 1-3}

Dari Ibnu Abbas r.a. bahwa Nabi saw bersabda : barang siapa yang memberi makan dan minum seorang anak yatim diantara kaum muslimin, maka Allah akan memasukkannya kedalam surga, kecuali dia melakukan satu dosa yang tidak diampuni.